Pusat desain interior Bergaransi

Rabu, 18 Mei 2016

Tips Memilih Kitchen Set Murah Berkualitas

Tips Memilih Kitchen Set Murah Berkualitas-Kitchen set merupakan furniture yang harus ada dalam desain dapur modern. Apabila anda menginginkan tempat yang nyaman untuk memasak dan menyiapkan hidangan, maka kitchen set adalah solusinya. Namun, sebelum memutuskan untuk membeli kitchen set, sebaiknya anda mulai mempertimbangkan mengenai tema, warna dan model serta proporsi ruang dari kitchen set tersebut. 

Jangan lupa untuk tetap menyesuaikan dengan warna cat dinding rumah anda. Hal itu adalah untuk menjaga keharmonian warna antara rumah dan ruang dapur anda. Namun, biasanya kendala utama adalah terletak pada biaya dari kitchen set tersebut, jadi lebih baik anda mulai mencari referensi tentang kitchen set murah. Berikut ini tips yang harus anda perhatikan agar anda bisa membeli kitchen set murah:


  1. Perhatikan konsepnyaPikirkan konsep kitchen set seperti apakah yang akan anda beli. Seperti konsep dapur basah atau dapur bersih (pantry). Jika anda tertarik dengan pantry ini, anda dapat memilih kitchen set yang dilengkapi dengan meja makan dan mini bar kecil. Pemilihan konsep dapur ini tentu sangat mempengaruhi harga dari kitchen set itu sendiri. Pertimbangkan sejak awal konsep manakah yang akan anda gunakan, karena hal itu berhubungan erat dengan budget yang harus anda keluarkan.
  2. Perhatikan proporsi ruang Sebelum anda membeli kitchen set murah, pastikan anda telah mengukur ruang dapur anda dengan tepat. Hal itu untuk menghindari kesalahan dalam membeli kitchen set, jangan sampai terlalu kecil atau terlalu besar. Sebab jika anda membeli kitchen set yang ukurannya terlalu besar, selain bisa membuat ruang dapur menjadi sempit, anda tentu harus mengeluarkan biaya lebih untuk itu, sebab semakin besar ukuran kitchen set, maka semakin mahal pula harganya. Tetaplah berprioritas pada kitchen set murah dan berkualitas.
  3. Perhatikan bahannya Bahan dari kitchen set adalah tolak ukur utama dari harga sebuah kitchen set. Untuk memiliki kitchen set murah anda dapat memilih yang berbahan HPL, melamin, atau cat deco serta glos.

    Nah, itu tadi beberapa tips yang perlu untuk anda perhatikan agar anda bisa memiliki kitchen set murah dan berkualitas. Murah bukan berarti murahan, jadi jadilah pembeli yang cermat dan teliti agar anda dapat memiliki kitchen set yang tepat.



Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Peluang Reseller wow

Peluang Reseller wow
kini anda bisa miliki bisnis dengan potensi income puluhan rupiah dengan modal minimal
Diberdayakan oleh Blogger.